Pemantauan dan pengawasan pengelolaan lingkungan di Fasilitas Kesehatan
Dinas Lingkungan Hidup dan Perikanan Kabupaten Purworejo melaksanakan kegiatan Pemantauan dan pengawasan pengelolaan lingkungan di beberapa fasilitas kesehatan yaitu RS Amanah Umat dan RS Budi Sehat.
Kegiatan pemantauan dan pengawasan lingkungan hidup ini mengecek dokumen persetujuan lingkungannya yang diterbitkan oleh Pemerintah Kabupaten Purworejo. Pengecekan tim meliputi Kelengkapan dokumen lingkungan, pengelolaan air limbah, pengelolaan Limbah B3, pengelolaan B3, dan pengelolaan sampah domestik.
Hal pertama yang dilakukan tim yaitu mengecek secara administrasi dokumen dengan diskusi kepada pelaku usaha. Setelah itu tim melakukan pengecekan lapangan dan diskusi. Setelah kegiata selesai tim dan pelaku usaha akan mengadakan evaluasi dan menandatangani berita acara sesui lapangan.