Pembukaan Dan Peresmian SHRIMPHUB

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Perikanan membuka dan meresmikan SHRIMPHUB di desa Keburuhan kecamatan Ngombol. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Selasa (29/3) dihadiri oleh CEO.JALA, Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kulon Progo, Perwakilan dari Pabrikan pakan ikan, Laboratorium Penyakit Ikan dan Petambak Udang wilayah Purworejo dan Jogjakarta.

Shrimphub merupakan fasilitas dari Startup JALA yang bergerak dalam bidang pengembangan teknologi perikanan budidaya ikan. Shrimphub ini proyeksikan sebagai tempat atau base camp para petambak untuk bertukar pikiran dan pengalaman sehingga diharapkan mampu memberi kontribusi dalam perkembangan dan kemajuan produksi udang di kawasan Kab.Purworejo, Kulonprogo jogjakarta dan Kebumen.