Rakor Pengelolaan Sampah Pasar Daerah
Rapat Koordinasi pengelolaan sampah yang dilaksanakan di Ruang rapat Asisten 2. Kabid Kebersihan dan Kasi Pengelolaan dan Limbah hadir mewakili Kepala Dinas LH. Rapat dihadiri oleh OPD terkait seperti DINKUKMP, Dinas LH dan Bagian Pembangunan.
Rapat membahas pengambilan sampah di pasar yang ada di Kabupaten Purworejo. Kedepan pengelolaan sampah di pasar-pasar diserhkan oleh Dinas LH yang dulunya masih dikelola oleh pasar itu sendiri.
Dalam pelaksanaan Dinas LH sudah mulai mengambil sampah dipasar-pasar sejak lebaran hari kedua. Sedangkan anggaran penambahan untuk penambahan aktifitas pengambilan akan di anggarkan pada APBDP tahun ini. Diharapakan ketika ada pengambilan sampah oleh Dinas LH petugas kebersihan pasar juga ikut membantu.