Bank Sampah Bankit Jaya Kel Pangenrejo

Pada hari Minggu (12/5) Bank sampah tersebut mengadakan penimbangan yang sudah rutin pada setiap bulannya. Jumlah nasabah mencapai sekitar 70 KK terdiri dari 3 RW.

Bank sampah Bangkit Jaya di Kelurahan Pangenrejo, Kecamatan Purworejo diakui warga sangat bermanfaat karena di tempat itu sampah bisa mendatangkan uang.

warga juga mendapatkan manfaat dari mengumpulkan sampah di bank sampah itu.Selain lingkungan lebih bersih warga juga mendapat uang dari mengumpulkan sampah itu.

Sudah sejak tahun 2015 Bank Sampah ini didirikan, sampah rumah tangga yang biasanya dibuang begitu saja kini warga beralih untuk mengumpulkan untuk ditabungkan di Bank sampah tersebut.

Keuntungan dari tabungan bank sampah itu biasanya ia ambil dalam bentuk uang tunai yang dicairkan sesuai kesepakatan.